iCnHAQF62br424F1oK8RwyEkyucx21kDoKaV2DdH

Pemberkatan Gedung Baru SD Bintang Timur Parapat

Pemberkatan Gedung Baru SD Bintang Timur Parapat
Para Imam Konselebran, DPU KYM dan Pengurus Yayasan Perguruan Katolik St. Laurentius
PENASINERGI - Yayasan Perguruan Katolik St. Laurentius yang berada dibawah naungan Kongregasi Suster KYM memiliki beberapa sekolah TK, SD, SMP, SMA dan SMK; dan dari beberapa sekolah itu mengusung konsep boarding school atau sekolah berasrama untuk tingkat SMP dan SMA/SMK.

Jumlah siswa yang bersekolah di sekolah milik KYM ini selalu mengalami peningkatan yang signifikan, termasuk jumlah siswa yang berprestasi. Sekolah-sekolah dibawah naungan Yayasan St. Laurentius memiliki misi melahirkan SDM unggul, mandiri, beriman, berkarakter, memiliki budi pekerti, mampu kreatif dan inovatif, serta memiliki sinergiritas untuk membangun NKRI dan Gereja dimasa yang akan datang.

Banyak orangtua ingin menyekolahkan anak-anak mereka di SD Bintang Timur Parapat, tetapi daya tampung sekolah terbatas. Maka, bersamaan dengan Pesta St. Vincentius a Paulo (santo pelindung suster-suster KYM), pada tanggal 27 September 2019 Yayasan St. Laurentius meresmikan gedung baru SD Swatsa RK Bintang Timur Parapat.

Keberadaan SD Swasta RK Bintang Timur di Parapat memang tak bisa dipisahkan dari keberadaan Sekolah TK Swasta RK Bintang Timur Parapat yang sudah ada lebih dulu. Tahun 2006 TK Bintang Timur didirikan di Jalan Sirikki, satu kompleks dengan Komunitas Susteran KYM di Parapat. Seiring berjalannya waktu TK Bintang Timur ini mengalami perkembangan positif.

Bisa dikatakan bahwa Yayasan St. Laurentius telah berhasil mengedukasi dan mencerdaskan generasi penerus Bangsa dan Gereja di daerah destinasi Danau Toba, Parapat dan sekitarnya itu. Kehadiran TK Swasta RK Bintang Timur Parapat ini juga sangat dirasakan oleh masyarakat sekitarnya. Untuk menyikapi perkembangan itu, akhirnya TK Swasta RK Bintang Timur Parapat dipindah ke lokasi yang baru, yaitu di Jl. Anggarajin Atas No. 60, Kecamatan Girsang Sipangan Bolon.

Pemberkatan Gedung Baru SD Bintang Timur Parapat
Guru dan Siswa-siswi SD RK BIntang Timur di gedung baru yang beralamat di Letak SD Swasta RK Bintang Timur Parapat: Alamat: Jl. Anggarajim Atas No.60 Kelurahan Parapat. RT/RW: / , Dusun: Girsang I, Desa/Kelurahan: Parapat, Kecamatan: Kecamatan Girsang Simpangan Bolon, Kabupaten Simalungun - Provinsi Sumatera Utara. Kode Pos: 21174. Lintang: 2.6624350. Bujur: 98.9374940. NPSN: 69979245, Status: Swasta, Bentuk Pendidikan:SD, Status Kepemilikan: Yayasan, SK Pendirian Sekolah: 281. Tanggal SK Pendirian: 2015-04-22. SK Izin Operasional: 503.35/1889/17.4/2018. Tanggal SK Izin Operasional: 2018-08-08.


Setelah TK Bintang Timur Parapat beroperasi selama 12 tahun, masyarakat sekitar pun mengusulkan agar Yayasan St. Laurentius membuka SD Swasta Bintang Timur di tempat mereka. Permohonan itu pun ditanggapi serius oleh Pembina Yayasan Perguruan Katolik St. Laurentius. Syukur kepada Tuhan, Gereja dan Pemerintah Daerah setempat ternyata mendukung niat tersebut

Pada tanggal 1 Oktober 2018 dimulailah pembangunan SD Bintang Timur. Peletakkan Batu Pertama dipimpin oleh Pastor Paroki St. Fidelis Parapat, Pst. Hiasintus Sinaga, OFMCap dan dihadiri oleh Dewan Pimpinan Umum KYM, Polsek Parapat, Camat Kecamatan Girsang Sipangan Bolon dan para suster KYM.

Pada bulan Juli 2019 gedung baru SD Swasta RK Bintang Timur Parapat mulai ditempati. Kini, SD Swasta RK Bintang Timur Parapat mempunyai 162 siswa-siwi dari kelas 1 hingga kelas 2 SD; dengan guru sebanyak 6 orang, termasuk Kepala Sekolah, Sr. Franselin, KYM dan seorang pegawai tata usaha.

Pada tanggal 27 September 2019 gedung SD Swasta RK Bintang Timur diberkati. Acara diawali dengan Perayaan Ekaristi pada pukul 09.00 Wib yang dipimpin oleh Pst. Fridolinus Simanjorang OFM Cap (Vikaris Pematangsiantar) didampingi oleh P. Hiasintus Sinaga OFM Cap (Parokus St. Fidelis Parapat), P. Dionisius Purba OFM Cap, P. Nelson Sitanggang OFM Cap, P. Antoni dan lainnya. Koor dari suster-suster Novis KYM dan Frater-frater Novis CMM dari Pematangsiantar turut memeriakan upaca pemberkatan gedung baru itu.

Usai Perayaan Ekaristi, acara dilanjutkan dengan penandatanganan prasati oleh Pastor Paroki St. Fidelis Parapat. Acara persemian ini bertepatan dengan pesta peringatan St. Vinsensius a Paulo sebagai pelindung karya Kongregasi Suster KYM dan dihadiri oleh Dewan Pimpinan Umum KYM, para suster KYM dari Parapat, Pematang Raya dan Pematang Siantar, Dinas Pendidikan Kecamatan Girsang Simpangan Bolon, Polsek Parapat, orang tua siswa, para Frater CMM dari Pematangsiantar.

Acara pemberkatan gedung baru SD RK Bintang Timur ini berlangsung baik dan hikmat. Penampilan kreatif dari anak-anak TK, siswa-siswi SD Swasta RK Bintang Timur dan para guru saat acara ramah tamah juga sangat menghibur para undangan yang hadir.

Selamat dan Proficiat untuk SD Swasta RK BIntang Timur Parapat, Yayasan St. Laurentius dan Konregasi Suster KYM



Peliput: Fr. Paskalis Wangga CMM
Editor: Lusius Sinurat

Posting Komentar

Saat menuliskan komentar, tetaplah menggunakan bahasa yang baik, sopan dan sebisa mungkin sesuai dengan kaidah-kaidah jurnalistik. Please jangan mencantumkan link / tautan ya. Terimakasih.