iCnHAQF62br424F1oK8RwyEkyucx21kDoKaV2DdH

Ke-GILA-an Ahok

Ke-GILA-an Ahok
Kegialaan (baca: keberanian) Ahok yang terbungkus dalam karakter kepemimpinan yang bersih, transparan dan peduli.

Inilah yang menjadi gerbang bagi para pengikutnya, dan secara khusus dari Dukung Ahok Gubernur DKI (DAG-DKI) yang semula hanya wadah virtual dan kitni menjadi wadah nyata dan faktual.

Menggiring Ahok menjadi gubernur 2017 atau mengharap agar Ahok menjadi wapres di tahun 2019 bukanlah pertama-tama tujuan DAG-DKI diproklamirkan.

Jauh lebih mendalam dari sekedar tujuan politis tersebut, DAG-DKI pada akhirnya menyadari bahwa kursi kekuasaan sangatlah terbatas dan temporal.

Oleh karenanya, bersama perkembangan jaman yang diiringi oleh pertumbuhan gesit dan genitnya alat komunikasi, DAG-DKI pun ingin berperan secara nyata bagi masyarakat di sekitarnya.

Entah melalui aksi sosial, aksi peduli dalam format beragam lainnya serta aksi nyata mendukung siapa pun pemimpin yang bersih, transparan dan peduli pada bangsa dan negaranya berlandaskan Pancasila dan UUD 1945.

Semoga DAG-DKI semakin berguna bagi bangsa dan negaranya. Kita harus berani memulai dari sekarang. Dan sekarang adalah saatnya untuk berbuat, atau meminjam istilah pak Jokowi, mari kita kerja! kerja! kerja!


Salam Persahabatan DAG.

Lusius Sinurat