Materi Kepemimpinan 10 menit untuk Mahasiswa
TUJUAN
Tujuan Umum :
Meningkatnya potensi mahasiswa dalam perannya membangun kemandirian Komunitas Kampus serta meningkatkan kualitas lingkungan non-fisik Komunitas Kampus.
Tujuan Khusus :
- Setiap mahasiswa baru harus tahu, mau dan mampu menolong diri sendiri dengan memberdayakan potensi yang dimilikinya;
- Setiap mahasiswa baru mau dan trampil dalam melakukan hubungan yang harmonis dalam Komunitas Kampus
- Setiap mahasiswa baru dalam Komunitas Kampus mampu meningkatkan interaksinya dengan lingkungan masyarakat sekitarnya.
A. MODEL PEMBERDAYAAN KOMUNITAS KAMPUS
Abstrak : Mitra • Komunikasi • Hubungan baik • Komunitas Kampus • Bermasyarakat • Bekerja
Pengertian
Pemberdayaan potensi Komunitas Kampus adalah upaya untuk menggali, meningkatkan dan memanfaatkan potensi setiap mahasiswa dalam mewujudkan cita-citanya dalam kaitannya dengan peningkatan kualitas lingkungan Kampus.
B. MODUL PRESENTASI
1) Upaya Pemberdayaan Potensi Komunitas Kampus
Tuntutan dari mahasiswa baru :
- Merumuskan cita-cita yang ingin dicapai sehubungan dengan fungsi-fungsi Komunitas Kampus ;
- Cara untuk mewujudkan kepedulian dan motivasi untuk menolong diri sendiri untuk mencapai cita-cita;
- Menelelusuri kekuatan serta kelemahan, peluang yang dapat dimanfaatkan pada setiap anggota Komunitas Kampus;
- Cara yang harus ia gunakan untuk menciptakan budaya belajar dalam Komunitas Kampus
- Cara menjalin komunikasi dan hubungan baik
- Cara efektif dalam melakukan kegiatan-kegiatan kreatif yang memiliki nilai plus; dan
- Bagaimana ia memanfaatkan waktu untuk melakukan kegiatan sehari-hari secara efektif dan efisien.
Cara efektif yang dianjurkan kepada mahasiswa baru :
- Bergabung dalam forum komunikasi sosial yg ada,
- Menciptakan homogenitas baru dengan sesama “warga kampus”, atau dalam unit kecil seperti “kelompok studi”,
- Utamakan peningkatan dinamika kelompok
- Belajar melalui pengalaman dan refleksi atas pengalaman itu,
- Maju secara bertahap sesuai tujuan,
- Memaksimalkan media (peralatan studi dan fasilitas kampus) yang tersedia, dan komitmen mahasiswa untuk mempercayai sembari mengkritisi para dosen di kelas dan para tutor di lapangan sebagai fasilitator kemajuan hidupnya.
2) Keharmonisan Komunitas Kampus
Meningkatkan Relasi :
- Terciptanya kehidupan spiritual Komunitas Kampus yang kuat, terbentuknya ikatan psikologis yg matang dan terjalinnya relasi yg sehat diantara anggota Komunitas Kampus.
- Relasi yg sehat / harmonis
- Saling mengenal
- Saling memperhatikan
- Saling mengerti
- Saling menyayangi
- Saling mencintai
Bagaimana caranya?
- Komitmen (kesepakatan) untuk [a] Menciptakan hubungan akrab lewat perhatian, saling memberi, keluwesan, humor; [b] Menciptakan suasana kejujuran, keterbukaan, kepercayaan, saling menerima; [c] Memperdalam kehidupan moral dan agama; dan Menentukan aturan-aturan yg berlaku dalam Komunitas Kampus.
- Interaksi dan Komunikasi, di mana ketidaksempurnaan Komunikasi karena [a] Pesan tidak jelas; [b] Cara penyampaian tidak tepat; [c] Waktu tidak tepat; [d] Kurang pertimbangan sikon pihak lain; [e] Kurang terbuka; atau [f] Praduga — baik antar-mahasiswa sendiri, dengan para dosen dan staff pendidik lainnya, serta dengan masyarakat sekitar.
Timbal Balik dengan Berpikir Positif:
- Pendekatan Manajemen, di mana ada perencanaan [a] pembagian tugas, [b] komitmen terhadap urusan Komunitas Kampus. [c] disiplin dan tanggung jawab.
- Memanfaatkan Kondisi lingkungan (Era Globalisasi), dengan cara: [a] memandang kemajuan sebagai tantangan dan peluang, serta [b] peka untuk mengambil strategi dan langkah yang tepat.
Akhirnya seorang mahasiswa baru harus mampu:
- Memanfaatkan kemajuan teknologi;
- Meningkatkan komunikasi dalam Komunitas Kampus;
- Menciptakan kebersamaan dalam menganalisa dan menyaring informasi;
- Berani mengambil keputusan tepat dalam menghadapi pilihan hidup;
- Konsistensi komitmen untuk menciptakan kehidupan spiritual Komunitas Kampus
- Ketangguhan iman menghadapi berbagai nilai.
3) Membangun Relasi Dengan Tetangga Dan Masyarakat
Tujuan :
- Terciptanya interaksi sosial yang harmonis antara Komunitas Kampus dengan sesama mahasiswa dan masyarakat dalam upaya peningkatan kualitas lingkungan sosial Komunitas Kampus.
- Membangun Sikap dan Perilaku sosial dalam “bertetangga” dengan sesama mahasiswa & bermasyarakat dengan orang sekitar dengan cara
- Saling menghormati dan menghargai
- Membangun kepedulian sosial
- Memelihara kepercayaan
Kesimpulan
- Kunci pokok dalam meningkatkan kualitas lingkungan non-fisik Komunitas Kampus adalah:
- Motivasi dan Kepedulian
- Komunikasi effektif
Majalaya, 08092011
Lusius Sinurat
Lusius Sinurat
Posting Komentar